Hari Batik Nasional Setiap Tanggal 2 Oktober
Kamis, 25 Oktober 2012
0
komentar
Hari batik nasional diperingati setiap tanggal 2 oktober - Sampai lupa ane kemaren pas tanggal 2 oktober yang merupakan hari batik nasional. Ternyata hari batik itu ada ya he he. Nah kapan dimulainya hari batik nasional tersebut? Ya benar, sejak diisyaratkanya oleh beliau Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Mari Elka
Pangestu, mengingatkan masyarakat di seluruh tanah air soal hari batik nasional yang jatuh setiap 2 Oktober. Nah maka dari itu mari kita lestarikan warisan budaya nasional kita supaya tetap ada dan di akui oleh negara internasional kalau batik merupakan warisan asli budaya Indonesia.
Batik semakin memasyarakat di Indonesia pasca ditetapkannya batik sebagai warisan budaya bangsa asal Indonesia oleh UNESCO pada 2010. Indonesia sendiri sampai sejauh ini menempati peringkat ke-39 sedunia
dalam "world cultural heritage" menurut World Economic Forum (WEF). Nah pastinya bangga kan menjadi warga Indonesia yang kayak akan keberagaman suku dan budaya? Sudah tanahnya subur, makmur dan adil sejahtera. Mari kita jaga selalu agar Indonesia selalu menjadi negara yang di pandang oleh negara-negara lain.
Batik sendiri ada beberapa jenis dan macamnya sich, ok kali ini akan ane kasih tau tentang Jenis Batik menurut cara pembuatannya.
1. Batik Tulis
Batik tulis adalah batik yang dibuat dengan menggunakan canting. Pembuatan batik tulis ini lebih lama yaitu sekitar 2-3 bulan. Proses pembuatannya yaitu membuat design, menyanting, member warna, melorot, kemudian penjemuran. Batik tulis tidak memiliki motif pengulangan yang jelas dengan ukuan garis motif yang relative kecil dibandingkan dengan batik cap.
2. Batik Cap
Batik cap adalah teksture atau corak batik yang dibentuk dengan cap. Biasanya proses pembuatan batik cap lebih cepat dari batik tulis yaiut sekitar 2-3 hari. Batik cap dikerjakan manual dengan menggunakan alat cap yang biasanya terbuat dari tembaga yang dibentuk dengan design tertentu. Gambar batik cap biasanya tidak tembus pada kedua sisi kain.
3. Batik Sablon/Printing
Batik sablon atau disebut juga batik printing adalah batik yang proses pembuatannya dicetak melalui proses sablon. Prosesnya sama seperti pembuatan spanduk atau kaos sablon namun dengan bahan warna yang lebih bagus mutunya. Permukaan kain batik sablon jika dilihat hanya satu sisi saja yag bergambar, sedangkan sisi lainnya polos. Hal inilah yang membuat warna batik sablon lebih cepat luntur karena warnanya tidak meresap ke kain.
Batik tulis adalah batik yang dibuat dengan menggunakan canting. Pembuatan batik tulis ini lebih lama yaitu sekitar 2-3 bulan. Proses pembuatannya yaitu membuat design, menyanting, member warna, melorot, kemudian penjemuran. Batik tulis tidak memiliki motif pengulangan yang jelas dengan ukuan garis motif yang relative kecil dibandingkan dengan batik cap.
2. Batik Cap
Batik cap adalah teksture atau corak batik yang dibentuk dengan cap. Biasanya proses pembuatan batik cap lebih cepat dari batik tulis yaiut sekitar 2-3 hari. Batik cap dikerjakan manual dengan menggunakan alat cap yang biasanya terbuat dari tembaga yang dibentuk dengan design tertentu. Gambar batik cap biasanya tidak tembus pada kedua sisi kain.
3. Batik Sablon/Printing
Batik sablon atau disebut juga batik printing adalah batik yang proses pembuatannya dicetak melalui proses sablon. Prosesnya sama seperti pembuatan spanduk atau kaos sablon namun dengan bahan warna yang lebih bagus mutunya. Permukaan kain batik sablon jika dilihat hanya satu sisi saja yag bergambar, sedangkan sisi lainnya polos. Hal inilah yang membuat warna batik sablon lebih cepat luntur karena warnanya tidak meresap ke kain.
Itulah 3 jenis batik menurut cara pembuatannya. Dari segi kualitas, batik tulis memang lebih bagus karena proses pembuatannya yang menggunakan canting membuatnya memiliki kesan seni tersendiri tentunya.
TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: Hari Batik Nasional Setiap Tanggal 2 Oktober
Ditulis oleh Zaky Sundoro
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke https://gratis-dollaronline.blogspot.com/2012/10/hari-batik-nasional-setiap-tanggal-2.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.Ditulis oleh Zaky Sundoro
Rating Blog 5 dari 5